Jenis-Jenis Gitar ^_^

1. Gitar akustik



Berbicara tentang gitar akustik, ada dua jenis yaitu yang mempunyai steel-base string dan yang klasik. Perbedaan yang ketara di antara kedua jenis tersebut adalah badan dari gitar klasik yang cenderung lebih lebar dengan ukuran relatif sama, namun gitar akustik bisa dibuat dengan berbagai macam ukuran. Untuk suaranya sendiri, gitar akustik bisa digunakan untuk berbagai jenis genre musik seperti jazz, pop, rock, dll. Sedangkan gitar klasik terbatas hanya untuk jenis musik klasik. Pada cara pemakaian pun juga berbeda, apabila gitar klasik dapat dimainkan dengan jari-jari tangan, gitar akustik harus menggunakan plectrum karena senarnya yang terbuat dari baja.

2. Gitar elektrik



Gitar jenis ini biasanya dimainkan untuk musik rock, jazz, pop bahkan juga blues dengan menggunakan amplifier yang bertujuan untuk mendapatkan kekencangan suara seperti yang diinginkan. Gitar elektrik jika dibandingkan dengan gitar akustik pastinya mempunyai perbedaan, yaitu senar pada gitar elektrik yang cenderung lebih tipis dan bobotnya lebih berat dibanding gitar akustik. Suara yang dihasilkan pun juga lebih kasar dan kencang, tidak seperti gitar akustik yang menghasilkan suara lebih lembut.

3. Gitar dua belas senar



Jenis gitar ini pastinya berbeda dengan model enam senar yang biasanya anda jumpai di toko. Gitar ini mempunyai dua belas senar yang digabungkan menjadi satu sehingga tetap terlihat seperti gitar enam senar biasa. Hal ini menjadikan gitar dua belas senar mempunyai kemampuan untuk menciptakan suara yang lebih jernih dan jelas, namun untuk memainkannya, anda harus menekannya dengan kencang agar suara yang dikeluarkan tidak fals.

4. Gitar archtop



Gitar ini adalah gitar dengan semi-hollow body dan steel string yang umumnya sangat disukai para musisi jazz hampir di seluruh dunia. Walaupun nampak agak sama antara archtop dan gitar akustik, keduanya berbeda, yaitu archtop memiliki top body yang terbuat dari maple, sedangkan gitar akustik kebanyakan menggunakan kayu spruce. Saat dimainkan pun, archtop mengeluarkan suara yang cenderung lebih seperti gitar elektrik namun dengan sentuhan mellow. Yang jelas untuk anda penggemar musik jazz, gitar ini sangat cocok menjadi pilihan.

5. Gitar baja



Gitar yang berasal dari Hawaii ini berbeda dengan gitar elektrik. Bobotnya pun pastinya lebih berat dan mempunyai dua jenis, yaitu gitar dengan pedal yang dimainkan secara horisontal di atas pangkuan anda. Kaki kiri menekan instrumen pada pedal sedangkan kaki kanan digunakan untuk mengatur volume pada pedal. Untuk yang kedua dapat digunakan dengan cara ditaruh di atas pangkuan atau juga di meja namun memainkannya tidak dengan menekan senar pada fretboard jari namun menggunakan metal bar.

Mungkin segitu dulu dari aku NfSity 😂
masih ada yg lainnya tapi cape ngetik  lol
next time aku lanjut lagi . okkk

Komentar